Berita KPU Balikpapan

Dokumen Perbaikan Diterima, KPU Kota Balikpapan Segera Lakukan Verifikasi

hai #temanpemilih Dokumen persyaratan keanggotaan hasil perbaikan partai politik (Parpol) calon peserta Pemilu 2024 telah diterima KPU Kota Balikpapan. Data tersebut diterima oleh KPU Kota Balikpapan melalui Sistem Informasi Parpol (Sipol). Dengan begitu, KPU Kota Balikpapan segera melakukan verifikasi dokumen hasil perbaikan tersebut. Didampingi oleh Ketua dan Anggota KPU Kota Balikpapan, verifikasi administrasi pada dokumen tersebut dilakukan sesuai dengan Keputusan KPU Nomor 384 tahun 2022. Adapun jadwal verifikasi sesuai regulasi tersebut dilakukan pada 3 sampai 10 Oktober 2022.
Hari ini, sebanyak 5.776 dari jumlah total 7.256 dokumen dari 20 partai politik, sudah diverifikasi. Hasil verifikasi tim Verifikator KPU Kota Balikpapan nantinya akan kembali ditindaklanjuti oleh Parpol pada tanggal 5-7 Oktober 2022. 

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 417 kali